Wednesday, September 8, 2010

Laga Milad Maradona Di-ACC Napoli

Keinginan Maradona menggelar laga reuni di hari ulang tahunnya bersama rekan-rekannya di Napoli dulu mendapat lampu hijau dari pihak klub.

Diego Maradona diyakini bakal tersenyum lebar setelah keinginannya menggelar laga amal di milad nya ke-50, di Napoli mendapat persetujuan dari pihak klub.

Diwartakan sebelumnya, Maradona ingin menggelar laga amal saat usianya menyentuh angka 50, yaitu pada tanggal 30 Oktober nanti. Dalam laga amal itu, Maradona ingin bermain bersama rekan-rekannya saat membawa Napoli meraih scudetto pada 1987 dan 1990.

Rencana tersebut ternyata mendapat izin dari presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, yang juga menyatakan akan hadir langsung di lapangan untuk menyaksikan pertandingan tersebut.

"Kami siap untuk menyambutnya dengan tangan terbuka apa pun yang diinginkannya," ungkap De Laurentiis dikutip Football Italia.

"Saya juga ingin memupuk hubungan dengan dasar rasa hormat dengannya. Dan apabila sesuatu bisa dilakukan dan melibatkan kami berdua, maka saya dengan senang hati membicarakannya," jelasnya.

Ada pun Maradona mengutus rekan lamanya Salvatore Bagni untuk mengatur acara ini, termasuk menghubungi semua pemain Napoli di era
Maradona.



Sumber: http://www.goal.com/

No comments:

Post a Comment