I Rossoneri adalah klub terakhir yang akan diperkuat Ibra dalam karier profesionalnya.
Zlatan Ibrahimovic memastikan bahwa AC Milan adalah klub terakhir yang akan diperkuatnya sebelum mengundurkan diri sebagai pesepakbola profesional.
Pada 2015, kontrak Ibra, yang awalnya datang sebagai pemain pinjaman dari Barcelona sebelum dibeli permanen pada Juni silam, di San Siro akan habis.
Tapi, jika sebelum masa itu tiba Ibra berhasil mengangkat segala titel yang diimpikannya bersama I Rossoneri, penyerang bongsor asal Swedia itu mungkin saja pensiun lebih cepat, sekitar tiga tahun lagi.
Mengingat Ibrahimovic merupakan langganan juara liga domestik, delapan musim berturut-turut di tiga negara berbeda -- termasuk scudetto 2011 bareng Milan, rasanya bukan rahasia lagi bahwa trofi utama yang paling membuatnya penasaran adalah Liga Champions.
“Saya ingin terus bermain untuk dua atau tiga musim lagi dan ingin memenangkan semua trofi yang mungkin diraih dengan mengenakan jersey Milan,” ucap Ibra dilansir Tuttosport.
“Saya akan gantung sepatu begitu saya menggapai semua target tersebut dan saat kontrak saya bersama Milan kedaluwarsa,” tambah pencetak 14 gol Serie A musim lalu itu.
Sumber: GOAL
Pada 2015, kontrak Ibra, yang awalnya datang sebagai pemain pinjaman dari Barcelona sebelum dibeli permanen pada Juni silam, di San Siro akan habis.
Tapi, jika sebelum masa itu tiba Ibra berhasil mengangkat segala titel yang diimpikannya bersama I Rossoneri, penyerang bongsor asal Swedia itu mungkin saja pensiun lebih cepat, sekitar tiga tahun lagi.
Mengingat Ibrahimovic merupakan langganan juara liga domestik, delapan musim berturut-turut di tiga negara berbeda -- termasuk scudetto 2011 bareng Milan, rasanya bukan rahasia lagi bahwa trofi utama yang paling membuatnya penasaran adalah Liga Champions.
“Saya ingin terus bermain untuk dua atau tiga musim lagi dan ingin memenangkan semua trofi yang mungkin diraih dengan mengenakan jersey Milan,” ucap Ibra dilansir Tuttosport.
“Saya akan gantung sepatu begitu saya menggapai semua target tersebut dan saat kontrak saya bersama Milan kedaluwarsa,” tambah pencetak 14 gol Serie A musim lalu itu.
Sumber: GOAL
No comments:
Post a Comment