Sunday, October 17, 2010

Sikat Chievo, Milan Ke Puncak Klasemen

Robinho mencetak gol pertamanya sejak mengenakan jersey Milan di ajang resmi.


Ujung tombak AC Milan Alexandre Pato tampil sebagai bintang Rossoneri setelah dua golnya turut memastikan kemenangan 3-1 atas Chievo dalam lanjutan Serie A Italia di San Siro, Minggu [17/10] dinihari WIB.

Kemenangan atas Chievo ini setidaknya membuat Milan melambung ke puncak klasemen sementara dengan nilai 14 dari tujuh pertandingan. Milan unggul selisih satu angka dari Lazio yang kini berada di posisi kedua.

Perubahan di puncak klasemen masih bisa terjadi menanti pertandingan malam ini, ketika Lazio bertandang ke markas Bari.

Pertandingan antara Milan dan Chievo juga disaksikan Mano Manezes. Pelatih Brasil ini ingin melihat performa pemain tim Samba yang tampil di laga ini, Pato, Thiago Silva, Ronaldinho, dan Robinho.

Laga ini juga menjadi istimewa bagi Robinho. Pasalnya, ujung tombak tersebut akhirnya mampu menciptakan gol pertamanya bagi Milan di kompetisi resmi. Robinho
mencetak gol ketiga bagi Milan saat injury time.
Kendati bakal menghadapi Real Madrid di Liga Champions pada pertengahan pekan nanti, pelatih Massimiliano Allegri tetap menurunkan skuad terbaiknya. Allegri tidak mau menghilangkan kesempatan bagi Milan naik ke puncak klasemen sementara hilang.

Menghadapi tim spesialis serangan balik itu, Milan langsung melakukan tekanan ke pertahanan Chievo. Pato sudah menguji Stefano Sorrentino ketika laga belum berjalan satu menit.

Milan akhirnya unggul lebih dulu pada menit ke-18 ketika tendangan voli kaki kanan Pato menjebol gawang Sorrentino usai menerima umpan matang dari Zlatan Ibrahimovic.

Tuan rumah yang sudah mengantisipasi strategi serangan balik lawan sempat kecolongan ketika Kevin Constant yang lepas dari kawalan pemain belakang pada menit ke-30. Namun kecemerlangan Christian Abbiati mementahkan peluang emas Chievo tersebut.

Milan langsung melakukan respon dengan serangan cepat ke pertahanan Chievo. Pato dan Ibrahimovic menjadi momok bagi lini belakang tim Keledai. Berawal dari tendangan bebas Ibrahimovic, Pato yang menyambut bola untuk kali kedua menaklukkan Sorrentino.

Pato nyaris mencetak hat-trick pada pertandingan ini. Tapi tendangannya menjelang babak pertama selesai berhasil ditepis Sorrentino. Skor 2-0 untuk keunggulan Milan bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Allegri menarik keluar Pato dan memasukkan Robinho untuk memberi kesempatan kepada Si Bebek beristirahat, agar siap diturunkan melawan Madrid. Milan tetap menguasai permainan.
Namun serangan balik Chievo kali ini gagal diantisipasi Milan. Pada menit ke-70, Chievo memperkecil ketertinggalan lewat Sergio Pellesier. Tandukan Pellesier sempat membentur badan Ibrahimovic, sehingga Abbiati dibuat tak berdaya membendung bola yang berubah arah.

Robinho akhirnya mencetak gol pertamanya bagi Rossoneri, sekaligus memastikan kemenangan Milan menjadi 3-1 saat injury time setelah menyambut umpan Ronaldinho.

Sumber: Goal

No comments:

Post a Comment